Begini Cara Bercocok Tanam Dalam Air dengan Aquascape

Ahad, 20 September 2020

Indragirione.com,- Berkebun merupakan hobi yang cukup digemari oleh  sebagian masyarakat. pada umunya kegiatan ini dilakukan diatas media tanah. Namun jangan salah, berkebun tidak selalu diatas tanah, di dalam air pun bisa. Seni aquascape bisa menjadi alternatif untuk membuat kebun didasar air.

Aquascape adalah seni mengatur tata letak, baik tanaman air, batu dan juga kayu serta media lain secara alami sehingga tampak indah dalam sebuah akuarium. Aquascape juga sering diartikan sebagai " berkebun didalam air ".

Bagi yang gemar mengoleksi ikan pasti sudah tak asing dengan akuarium. Namun dengan hanya meletakan ikan didalam sebuah akuarium sudahkah tampak cantik? Saya rasa masih kurang. Untuk itulah seni berkebun didalam air ini diciptakan.

Berkebun didalam air ini memiliki keunikan tersendiri dalam menciptakan sebuah ekosistem dari tumbuhan air dan juga ikan didalam sebuah akuarium. Hasil dari aquascape ini bisa kita nimati sebagai hiasan rumah. Terkadang biota-biota dalam akuascape ini juga dibudidayakan.  


Jika kalian ingin mencoba untuk membuat aquascape yang sederhana, berikut adalah langkah-langkah pembuatan aquascape untuk pemula yang dirangkum oleh kompasina.com :

1. Bahan aquascape 

Sebelum membuat aquascape ada beberapa bahan yang harus kamu siapkan diantaranya: akuarium kecil, filter, lampu LED, pasir silica, pupuk, tanaman air, ikan hias mini, co2 dan juga bebatuan. Setelah semua bahan ini siap saatnya membuat aquascape.

2. Menata aquarium

Jika kita ingin belajar dulu dalam membuat aquascape maka kita dapat menyiapkan akuarium dengan ukuran yang kecil, namun jika ingin tampilannya lebih menarik maka bisa menggunakan akuarium besar. Sesudah kita menentukan ukuran akuariumnya, selanjutnya adalah menata pasir pada dasar akuarium Dengan ketebalan 1-3 cm.

Untuk pasir yang digunakan bisa menggunakan pasir silica. lalu tambahkan pada bagian tengahnya karbon aktif. Karbon aktif ini nantinya berfungsi untuk menyerap zat-zat yang berbahaya pada air. Selanjutnya cobalah untuk membuat pasirnya menjorok kedepan dan agak tinggi dibagian belakangnya.

3.  Pemberian Pupuk

Setelah menata pasir yang ada di dasar akuarium selanjutnya masukan pupuk di atas pasir, sebelumnya buat cekungan terlebih dahulu supaya pupuk tidak akan tampak jika dilihat dari samping. Jika sudah dimasukan kedalam cekungan tutup kembali dengan pasir supaya pupuk ini tidak terlihat.

Pemberian pupuk ini hanya dilakukan jika tanaman yang kita gunakan untuk membuat aquascape memiliki akar. Tapi jika kita menggunakan tanaman yang tidak punya akar namun menggunakan daun untuk menyerap nutrisi maka penggunaan pupuk ini bisa dihilangkan.


      4. penambahan batu dan kayu

 Selanjutnya kita menambahkan hiasan berupa kayu dan juga bebatuan untuk membuat lebih hidup dan berkesan alami. Penataan batu dan kayu ini harus dilakuan dengan baik dan benar supaya ketika nantinya ditambahkan tanaman maka hasilnya akan seperti yang kita harapkan. Penataan elemen ini sebisa mungkin terkesan alami dan tidak kaku. Karena jika penataannya kurang tepat maka akan mempengaruhi hasil akhir. 

   5. Memasukan tanaman

Tahapan penanaman tanaman ini sebaiknya dilakuan sebelum akuarium diisi dengan air. Namun jika dirasa sulit maka bisa mengisi akurium terlebih dahulu dengan seperempat bagian air. Penuangan air ini harus dilakuan dengan perlahan dan hati-hati karena jika dilakukan dengan asal-asalan maka akan merusak tatanan yang sudah kita buat.

Setelah penanaman selesai dilakuan selanjutnya ssatnya untuk penambahan filter air dan juga peletakan difusser karbondioksida, pemasangan lampu LED sebagai pencahayaan, dan juga peralatan lainya jika diperlukan.

Setelah semuanya di rasa siap jangan langsung memasukan ikan hias kedalam akuarium. Tunggu dulu kurang lebih satu minggu sampai kondisi air dan ekosistem didalamnya baik. baru setelah itu kita bisa memasukan ikan hias mini ke dalam aquascape.

Nah, itu tadi sedikit ulasan dan juga langkah-langkah mengenai cara membuat aquascape untuk pemula yang pastinya mudah untuk dipratikan oleh pemula. Selamat mencoba, semoga berhasil.