Pilihan
Abdul Wahid Cagubri Muda yang merakyat ?? Begini pandangan masyarakat
Puluhan Karyawan Kembali Tuntut Tunggakan Gaji PT ASI PKS Kempas
Pj Bupati Inhil Rombak Birokrasi Saat Pemilu 2024, Terkait Politik?
Pesona Air Terjun Tembulon Ruso Yang Merupakan Salah Satu Wisata di Inhil

Indragirione.com, - Air terjun dengan ketinggian 18 meter dengan kedalam air 1,5 meter, objek wisata air terjun Tembulun Ruso meenyuguhkan keindahan alam yang masih asri yang diberi nama Air terjun Tembulon Ruso yang terletak di Kecamatan Kemuning Kabupaten Indragiri Hilir
Untuk menuju ke lokasi air terjun ini dari Desa Batu Ampar menelusuri jalan Lintas Timur menggunakan kendaraan roda empat, dilanjutkan dengan menelusuri jalan setapak, menempuh hutan berbukit-bukit sejauh lebih kurang 2 km.
Air Terjun Tembulun Rusa ini berdekatan dengan wisata Air Terjun 86, Wisata Tersembunyi Negeri Seribu Jembatan. Debit Air Terjun dari Tembulun mengalir cukup deras, Sehingga menantang para pecinta alam untuk melakukan olahraga Arum jeram.
Salah satu keindahan yang ditawarkan oleh air terjun Tembulun adalah pemandangan alam di sekitarnya selain memang air terjunnya yang terkenal sangat jernih.
Wisata Air Tembulun Rusa sebenarnya mempunyai 4 tingkat air terjun. Hanya saja karena pada waktu itu terdapat dinding tebing yang longsor, kemudian hanya menyisakan 3 tingkat saja.
Ketinggian air terjun ini mencapai 27 meter untuk tingkat pertama. Sementara untuk tingkat kedua memilki ketinggian 10 meter. Kemudian untuk ketinggian ketiga mencapai 17 meter. Jadi total seluruh ketinggian dari ketiga tingkat tersebut yaitu 54 meter.
Tak hanya Keseruan Tembulun Rusa saja yang bisa dinikmati, didaerah sekitaran objek wisata Tembulun Rusa yang terletak di Kecamatan Kemuning ini masih terdapat beberapa obyek wisata lain, yaitu: Goa Batu Leman, Taman Nasional Bukit Tiga Puluh, Arung jeram di Sungai Ngibul, Wisata Bukit Berbunga yang cocok untuk kegiatan petualangan (adventure) dan crosscountry, Air Terjun Selensen Salak, Air Terjun Batu Ampar, dan Air Terjun 86 karena terletak di jalur Lintas Timur Sumatera kilometer 8
Tulis Komentar